Rabu, 19 September 2018

Pengguna dan Pengembangan Sistem


Nama Kelompok:
1.      Candra Martius G       (51415015)
2.      Crisviani Nur T           (51415019)
3.      Eka Handayani           (51415025)


I.     Pendahuluan
Spesialis-spesialis sebuah perusahaan sebuah perusahaan terdiri atas analisis sitem yaitu administrasi basis data, webmaster, spesialis jaringan, programer, dan operator. Di dalam sistem ini terdapat sistem peranti lunak, database, dan pengetahuan khusus yang dimiliki pengguna komputer dan spesialis informasi. Sistem informasi yang pertama ini dikembangkan oleh spesialis informasi, disini pengguna tidak diizinkan untuk melakukan hal-hal selain penyebutan kebutuhan informasi. Dengan tidak melihat apakah sistem dikembangkan oleh spesialis informasi atau pengguna, beberapa pengentahuan dari keahlian tertentu masih tetap dibutuhkan. Jika pengguna mendapatkan dukungan komputer yang lebih besar maka para spesialis tidak mampu untuk mengikutinya. Sehingga, akibatnya pngguna akhir mengembangkan sistemnya sendiri. Pengguna-pengguna lainnya kebanyakan pekerjaannya pengembangan dan pengendalian spesialis untuk jasa konsultan saja.
Aplikasi ini awalnya dirancang untuk digunakan oleh para pegawai secretariat dan juru tulis, tetapi beberapa lama kemuadian aplikasi ini menyebar ketingkat manajerial dan profesional. Aplikasi ini dimungkinkan oleh suatu konsep yang disebut kantor maya yang mana para pekerja tidak harus secara fisik bertempat dilokasi kantor, karena agar dapat melaksanakan pekerjaannya dengan nyaman dan tenang. Kantor maya ini dipicu oleh telecommuting dan hoteling sehingga menjadi begitu populer dengan memperluas konsep dari organisasi maya. Pengembangan sistem ini adalah suatu aktivitas yang selalu berevolusi, karena bentuk organisasional dan peranan yang dimainkan para pengguna dan spesialis informasi menjadi terus menerus mengalami perubahan.




II.            Pembahasan
1.    Organisasi Bisnis
Adalah sistem informasi yang dikembangkan dan kemudian digunakan dalam organisasi-organisasi bisnis. Area-area bisnis dasar perusahaan ini meliputi keuangan, sumber daya manusia, layanan informasi, produksi, dan pemasaran.
*      Dukungan Sistem Informasi Bagi Perusahaan
Adalah sistem informasi yang dikembangkan untuk mendukung keseluruhan suatu organisasi, eksekutif, dan area bisnis. Sistem informasi eksekutif ini dirancan untuk digunakan oleh manajer tingkat strategi perusahaan. Di dalam sistem ini ada sistem-sistem informasi yang dirancang khusus untuk organisasi fisik, yaitu bagaimana sumber daya fisik seperti manusia, bahan baku, mesin, dan usang dialokasikan ke berbagai area-area perusahaan, anak perusahaan, global, wilayah, distrik, cabang, dan sebagainya.

2.    Organisasi Layanan Informasi

Yaitu layanan informasi untuk menguraikan unit perusahaan yang memiliki tanggung jawab atas mayoritas sumber daya informasinya. Disini nama-nama lain divisi SIM atau departemen SIM khususnya teknologi informasi (information tecnology) juga populer
*      Sumber Daya Informasi
Yaitu sumber daya informasi yang terdiri atas peranti keras komputer meliputi peranti lunak komputer, spesialis informasi pengguna, fasilitas, basis data, dan informasi. Disini sebagian besar sunber daya berlokasi dilayanan informasi yang merupakan tanggung jawab dari CIO. Sumber daya informasi ini terdapat di area=area pengguna yaitu tanggung jawab dari para manajer area penguna tersebut.
*      Spesialis Informasi
Spesialis informasi (information specialist) yaitu untuk mengambarkan karyawan yang tanggung jawab utamanya adalah dengan memberiikan konstribusi atas tersedianya suatu sumber daa informasi dalam perusahaan. Spesialis ini meliputi:
a.    Analisis Sistem
Adalah orang yang ahli dalam mendefinisikan maslah dan dalam membuat dokumentasi tertulis mengenai bagaimana komputer membantu cara menyelesaikan masalah-masalah tersebut.
b.    Administrator basis data
Adalah seorang spesialis informasi yang bertanggung jawab atas basis data. Tugas ini terbagi dalam empat area utama yaitu perencanaan, implementasi, operasi, dan keamanan.
c.    Webmaster
Adalah seseorang yang bertanggung jawab atas insiden penyajian situs web perusahaan. webmaster ini bekerja sama dengan spesialis jaringan untuk memastikan jaringan komunikasi antara perusahaan dan pelanggan. Bawahan webmaster ini bertanggung jawab dalam membuat suatu gambar-gambar tersedia untuk tetap konsisten dan saling mendukungseluruh halaman situs web. Seorang webmaster ini memiliki tugas penting yaitu melacak orang-orang yang mengunjungi halaman web perusahaan.
d.   Spesialis jaringan
Adalah spesialis jaringan yang bekerja dengan analisis sistem dan penggunaan dalam membuat jaringan komunikasi data yang menyatukan sumber daya komputer yang menyebar. Dalam memenuhi persyaratan untuk aplikasi-aplikasi yang berbasis Web yaitu sangat sulit dilakukan, karena sebagian besar komunikasi terjadi diluar batas perusahaan.
e.    Programer
Yaitu dengan menggunakan dokumentasi yang dibuat oleh sistemanalisis untuk membuat kode program komputer yang mengubah data menjadi informasi yang dibutuhkan oleh penggunanya. Ada beberapa perusahaan yang menggabungkan fungsi sistem analisi dan programer, menciptakan suatu posisi analisis programer.
f.     Operator
Yaitu operator yang menjalankan peralatan komputasi yang berskala besar, seperti komputer mainframe dan server, yang biasanya berlokasi dalam fasilitas komputasi perusahaan. operator ini akan memonitori konsol, mengganti kertas printer, mengelola perpustakaan pita dan disk penyempinan data, serta melakukan tugas-tugas lain yang serupa.
3.    Struktur Organisasi Layanan Informasi
Didalam layanan informasi ini dapat diorganisasikan menurut berbagai macam cara. Unit-unit organisasional yang pertama disentralisasikan di dalam perusahaan dengan hampir seluruh sumber daya informasi yang berlokasi di unit IT.
*      Tren dari Struktur Tersentralisasi ke desantralisasi
Suatu struktur organisasi yang umum bagi suatu operasi tersentralisasi. Struktur khusus seperti ini disesuaikan dengan siklus hidup sistem. Perusahaan telah menugaskan beberapa orang analis sistem dan programer untuk mengembangkan sistem-sistem baru dan untuk memelihara sistem-sistem yang sudah ada. Unit-unit operasi, administrasi basis data, dan jaringan akan memebrikan konstribusi bagi pengembangan maupun pemeliharaan.
*      Struktur Organisasi Inovatif
Struktur ini memilikikesulitan karena dua alasa yaitu yang pertama, IT kini memainkan peranan yang lebih besar diperusahaan dari pada dimasa lalu. Kedua, dengan perubahan teknologi yang pesat menuntut agar struktur memeberikan perhatian khusus untuk mengembangkan pengetahuan dan keahlian informasi bagi pengguna sistem maupun pengembang, sekaligus memanfaatkan segala jenis sumber daya informasi yang tersedia dari vvendor dan konsultan. Struktur organisasi inovatif ini ada 3 yaitu :
a)    Model sekutu
Adalah layanan informasi informasi bekerja dengan area-area bisnis dalam menggunakan teknologi informasi guna menghasilkan inovasi bisnis.
b)   Model platform
Adalah layanan informasi tidak akan secara katif mengawali inovasi bisnis, melainkan akan menyediakan sumber daya informasi sehingga inovasi tersebut dapat dicapaii oleh area-area bisnis.
c)    Model berskala
Adalah sumber daya yang harus diperoleh begitu peluang pasar muncul dan harus dapat dengan cepat dilepaskan ketika peluang-peluang tersebut tidak lagi terjadi, sehingga teteap mempertahankan biaya tetap pada tingkat yang minimum.

4.      Pengguna Sebagai Suatu Sumber Daya Informasi
Pengguna dari sistem informasi perusahaan adalah sumber daya informasi penting yang dapat memberikan satu kontribusi nyata dalam mencapai sasaran strategis dan meraih keunggulan kompetitif. sehingga pada akhirnya akan memaksimalkan manfaatnya dan meminimalkan risikonya.
Keuntungan Komputasi Pengguna Akhir
EUC memberikan dua manfaat utama:
   Manyamakan kemampuan dan tantangan. Pergeseran beban kerja dalam pengembangan sistem ke area-area pengguna memberikan kebebasan bagi spesialis informasi untuk lebih berkonsentrasi pada organisasi secara luas
   Mempersempit jarak komunikasi. Kesulitan yang sesuai menghantui pengembangan sistem jarak hari pertama komputasi adalah komunikasi antara pengguna dan spesialis informasi.

Resiko Komputasi Pengguna Akhir
         Sebaliknya, ketika pengguna akhir mengembangkan sistem mereka sendiri, mereka akan menghadapkan perusahaan kepada sejumlah risiko:
  Sasaran sistem yang buruk. Pengguna akhir dapat menerapkan komputer pada aplikasi-aplikasi yang seharusnya dijalankan seperti secara manual.
  Sistem yang dirancang dan didokumentasikan dengan buruk. Para pengguna akhir, meskipun mereka memiliki tingkat kompetensi teknis yang cukup tinggi.
  Pengguna sumber daya informasi yang tidak efisien. Ketika tidak terdapat kendali pusat atas akusisi peranti keras dan peranti lunak yang berlebihan.
  Hilangnya integritas data. Pengguna akhir tidak  menjaga data dan peranti lunak mereka.
  Hilangnya kendali. Pengguna mengembangkan sistem untuk memenuhi kebutuhan mereka sendiri tanpa menyelaraskan dengan suatu rencana yang akan memastikan komputer bagi perusahaan.

5.      Kriteria Pendidikan, Pengetahuan Dan Keahlian Yang Dibutuhkan Untuk Karier Di Bidang Layanan Informasi
Pengembangan sistem informasi membutuhkan pengetahuan dan keahlian tertentu. Spesialis informasi menerapkan pengetahuan dan keahlian secara kontinu. Pengguna menerapkannya ketika mereka pernah  ikut terlibat dalam komputasi pengguna akhir.
Pengetahuan Pengembangan Sistem
Pengetahuan adalah sesuatu yang dapat dipelajari, baik itu melalui mata kuliah formal ataupun  melalui upaya sendiri seperti membaca dan mengamati.
  Pengetahuan  komputer  pemrosesan yang dibutuhkan.
  Pengetahuan  informasi kemampuan untuk menggunakan sumber daya komputer guna mendapatkanya meliputi pemahaman bagaimana menggunakan informasi dalam setiap langkah proses pemecahan masalah.
  Dasar-dasar bisnis adalah topik-topik yang biasanya terdapat dalam mata kuliah inti S1 dan S2 bisnis, akutansi, keuangan, pemasaran, manajemen, SIM, dan operasi.
  Teori sistem menjelaskan bagaimana cara menggambarkan sesuatu fenomena dalam bentuk struktur-struktur sistem normatif.
  Proses pengenbangan sistem  terdiri atas langkah-langkah yang diambil uantuk mengembangkan suatu sistem informasi.
  Pembuatan model sistem terdiri atas berbagai cara untuk mendokumentasikan suatu sistem.

Keahlian Pengembangan Sistem
Setiap individu biasanya memiliki kemampuan masing-masing yang berbeda yang berasal dari bakat alamiah, dan proses pembelajaran yang menyempurnakannya. Keahlian pengembangan sistem meliputi keahlian berkomunikasi, kemampuan analitis, kreativitas, dan kepemimpinan.
    Keahlian komunikasi melibatkan kemampuan untuk menyampaikan informasi kepada satu orang atau lebih dengan menggunakan komunikasi lisan, tulisan, gambar.
    Kemampuan analitis melibatkan studi dan pemahaman akhir atas suatu situasi dengan tujuan untuk merumuskan respons atau solusi.
    Kreativitas adalah penciptaan ide atau solusi baru yang sepenuhnya atau separuhnya baru.
    Kepemimpinan  adalah kemampuan untuk mengarahkan orang lain untuk   melaksanakan tugasnya.

6.      Otomatisasi Kantor
Otomatisasi kantor adalah penerapan otomatisasi, seperti teknologi computer, pada pekerjaan kantor. Ketika IBM memperkenalkan istilah pengolahan kata untuk menyatakan suatu konsep yang menyatakan bahwa kebanyakan aktivitas kantor dipusatkan pada pengolahan kata-kata. Otomatisasi kantor (office automation-OA) meliputi seluruh system elektronik formal maupun informal yang terutama berhubungan dengan  komunikasi informasi ke dan dari orang-orang di dalam maupun di luar perusahaan.

Pergeseran Dari Pemecahan Masalah Administratif Ke Manajerial
Aplikasi-aplikasi OA pertama sebelumnya dimaksudkan untuk mendukung pegawai bagian sekretariat dan administrative. Pengolah kata, e-mail, faks, dan penanggalan elektronik adalah contoh-contohnya. Seiring dengan semakin bertambahnya pengetahun computer di kalangan manajer dan professional, mereka menyadari bahwa mereka dapat menggunakan berbagai aplikasi untuk memecahkan masalah yang mereka hadapi.
7.   Kantor Maya
Konsep kantor maya (virtual office) mengakui bahwa pekerjaan kantor dapat dilakukan ampir di semua lokasi geografis selama tempat kerja tersebut terhubung dengan satu atau lebih lokasi tetap perusahaan oleh suatu jenis kemampuan komunikasi elektronik. Konsep ini dimulai dengan:
a.       Telecommuting
Telecommuting diperkenalkan karena sepertinya merupakan satu cara yang tepat untuk menggambarkan bagaimana karyawan dapat secara elektonik “pergi” ke tempat kerja”. Keuntungan terbesar telecommuting bagi karyawan adalah fleksibilitas yang diberikan dalam menjadwalkan tugas-tugas pekerjaan sehingga tugas pribadi juga akan dapat diakomodasi. Keuntungan lainnya adalah perusahaan biasanya akan memberikan perhatian yang lebih besar pada kebutuhan komunikasi para telecommuter jika dibandingkan dengan lingkungan kantor biasa. Terdapat pula kerugian yang didapat yaitu sifatnya yang terisolasi, karyawan yang melakukan telecommuting dapat merasa menjadi anggota organisasi yang kurang diangap penting. Kerugian lainnya adalah kekhawatiran akan kehilangan pekerjaan atau terganggunya karir. Kerugian selanjutnya adalah meningkatnya ketegangan keluarga.


b.      Hoteling
Konsep ini diberi nama hoteling dan ide dibaliknya adalah bahwa perusahaan menyediakan suatu fasilitas terpusat yang dapat dibagi bersama oleh karyawan jika terdapat kebutuhan akan ruangan dan dukungan kantor. Keuntungan hoteling adalah pemanfaatan sumber daya dan ruangan yang lebih efektif dan fokus yang lebih baik pada apa yang dibutuhkan untuk mendukung personel kantor.
c.       Keuntungan kantor maya
Telecommuting dan hoteling memungkinkan adanya kantor maya. Kantor maya mampu mengatasi kendala-kendala fisik dari suatu tempat kerja dengan peranti elektronik sehingga memungkinkan diperolehnya beberapa potensi keuntungan nyata, antara lain :
-          Biaya fasilitas yang lebih rendah. Karena beberapa orang karyawan bekerja di tempat lain, perusahaan tidak membutuhkan kapasitas kantor yang sebesar dulu, sehingga memungkinkan turunnya biaya untuk sewa dan perluasan kantor.
-          Biaya peralatan yang lebih rendah. Sebagai ganti dari memberikan seperangkat peralatan kantor kepada setiap orang, para karyawan dapat saling berbagi peralatan dengan cara yang sama seperti para partisipan di dalam suatu jaringan area local berbagi sumber daya komputasi.
-          Berkurangnya penghentian pekerjaan. Ketika hujan salju, banjir, badai, dan semacamnya menjadikan karyawan tidak dapat melakukan perjalanan ke tempat kerja fisik, aktivitas perusahaan dapat langsung terhenti.
-          Kontribusi sosial. Kantor maya memungkinkan perusahaan mempekerjakan orang-orang yang sebelumnya mungkin tidak memiliki peluang untuk bekerja. Oleh karena itu, kantor maya memberikan kesempatan bagi perusahaan untuk mengekspresikan rasa sosialnya.
d.      Kerugian kantor maya
Ketika sebuah perusahaan berkomitmen untuk menjalankan strategi kantor maya, maka perusahaan tersebut akan melakukannya dengan telah memahami bahwa beberapa dampak negatif akan dapat terjadi, yang meliputi :
-          Moral yang rendah. Sejumlah faktor dapat menyebabkan moral karyawan yang rendah. Salah satunya adalah tidak adanya umpan balik positif yang berasal dari interaksi tatap muka dengan atasan dan sesame rekan kerja.
-          Kekhawatiran akan risiko keamanan. Keamanan data dan informasi dapat lebih sulit untuk dikendalikan di dalam lingkungan kantor maya. Bagi karyawan yang lebih suka untuk bekerja sendirian dan menjadi atasan bagi diri mereka sendiri, kantor maya dapat menjadi suatu sistem yang ideal.

7.      Organisasi Maya
Disebuah organisasi maya (virtual organization),operasi keseluruhan perusahaan dirancang sedemikian rupa sehingga menjadi tidak terikat pada lokasi fisik.
·         Dampak Sosial Organisasi Maya
Industri-industri yg paling tertarik pada konsep kantor maya dan organisasi maya adalah industri yang memberikan nilai tambah dalam bentuk informasi, ide, dan kecerdasan (intelligence). Contohnya adalah bidang-bidang pendidikan, perawatan, kesehatan, hiburan, perjalanan, olahraga, dan konsultasi. Seiring dengan semakin banyaknya  industri-industri yang tertarik dg kantor maya, perubahan yang terjadi mungkin akan mempengaruhi cara hampir semua orang hidup dan bekerja. Pengaruh ini akan jelas terlihat pada penampilan fisik dan fungsi dari kota-kota kita. Kantor maya dan organisai maya akan menurunkan permintaan gedung-gedung pencakar langit  dan transportasi, menjadikan kota kita lebih  tenang.

 III.            PENUTUP
Kesimpulan
Spesialis informasi dan pengguna sebuah perusahaan mencerminkan sumber-sumber daya informasi yang berharga yang terdiri atas analis sistem, administrator basis data, webmaster, dan spesialis jaringan yang bekerja secara langsung dengan pengguna dan juga programer serta operator yang diberikan tugas bertanggungjawab dalam mengimplementasikan sistem untuk memenuhi kebutuhan para pengguna.
Seluruh spesialis informasi ditetapkan didalam suatu unit layanan informasi yang tersentralisasi beberapa struktur progresif memanfaatkan jaringan-jaringan penentuan visi yang memungkinkan perencanaan informasi strategis, jaringan inovasi yang memastikan pencapaian solusi sistem yang inovatif di area-area bisnis.

Rekomendasi
Sistem informasi dikembangkan dalam organisasi bisnis, area bisnis perusahaan adalah keuangan, sumber daya manusia, layanan informasi, produksi, dan pemasaran. Pengguna memiliki tingkat pengetahuan komputer dan pengetahuan informasi yang berbeda-beda sehingga menimbulkan variasi tingkat dukungan yang diberikan oleh para spesialis informasi. Setiap orang yang mengembangkan sistem baik pengguna maupun spesialis informasi harus memiliki pengetahuan dan keahlian tertentu, karena hal ini merupakan kriteria pendidikan bagi pilihan karier di bidang sistem informasi.
Ketika sistem informasi yang ditentukan oleh spesialis informasi pengguna tidak diizinkan untuk melakukan hal-hal selain penyebutuhan kebutuhan informasi.
Referensi
Buku Sistem Informasi Manajemen Raymond Moleo George


Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Blogger templates